Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Zohri pun menjadi sprinter Indonesia pertama yang berhasil meraih medali selama 32 tahun kompetisi tersebut bergulir.
Kejutan Zohri berlanjut saat turun pada Kejuaraan Atletik Asia 2019 di Doha, Qatar, April lalu.
Tepatnya pada 22 April 2019, Zohri berhasil menyabet medali perak setelah menyelesaikan 100 meter dalam tempo 10,13 detik.
Baca Juga: Andrea Dovizioso: Jika Marc Marquez Tak Ada, Saya Sudah Juara Dunia
Padahal, saat itu dia tidak ditargetkan masuk peringkat tiga besar.
Keberhasilan Zohri tersebut sekaligus memecahkan rekor nasional lari 100 meter milik Suryo Agung Wibowo, yakni 10,17 detik, yang bertahan sejak tahun 2007.
Kini, Zohri mampu mempertajam catatan waktunya menjadi 10,03 detik saat turun pada nomor 100 meter Golden Grand Prix 2019 di Osaka, Jepang.
Selanjutnya, Lalu Muhammad Zohri akan mengikuti Asian Grand Prix 2019 di Chongqing, China, pada 4-7 Juni, dan Kejuaraan Dunia Atletik 2019 di Doha, Qatar, pada 27 September-6 Oktober.