Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cuma Pakai 21 Pemain di Liga Inggris, Pep Guardiola Kian Efisien di Manchester City

By Dwi Widijatmiko - Rabu, 22 Mei 2019 | 03:30 WIB
Kiper Manchester City, Ederson. (TWITTER @OFFICIALFPL)

Baca Juga: Sergio Aguero Pemain Paling 'Sial' di Liga Inggris 2018-2019

Baca Juga: Bonus Man City Seharga Gaji Cristiano Ronaldo Selama 196 Hari

Baca Juga: Kontrak Baru Pep Guardiola di Manchester City, Gajinya Rp370 Miliar Setahun

Untuk dua sektor lainnya, lini tengah dan depan, Guardiola menggunakan semua stok pemain yang dimilikinya.

Bernardo Silva (36), David Silva (33), Ilkay Goendogan (31), Fernandinho (29), Riyad Mahrez (27), Kevin De Bruyne (19), serta Phil Foden (13) tercatat pernah dimainkan.

Begitu pula para penyerang: Raheem Sterling (34 partai), Sergio Aguero (33), Leroy Sane (31), dan Gabriel Jesus (29).

Jumlah 21 pemain yang digunakan Pep Guardiola membuat Manchester City menjadi tim juara Liga Inggris yang memakai paling sedikit pemain dalam 10 musim terakhir.

Chelsea 2009-2010 memakai 30 pemain, disusul Manchester United 2010-2011 (29), Manchester City 2011-2012 (24), Manchester United 2012-2013 (25), Manchester City 2013-2014 (23), Chelsea 2014-2015 (25), Leicester 2015-2016 (23), dan Chelsea 2016-2017 (24).

Ketika Guardiola membawa Manchester City menjadi juara musim lalu, dia masih menggunakan 25 pemain.