Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Valentino Rossi Sebut Akselerasi Motor Yamaha Masih Kalah di Trek Lurus

By Agung Kurniawan - Rabu, 22 Mei 2019 | 19:05 WIB
Valentino Rossi ketika melaju di seri MotoGP Americas 2019. (DOK. MONSTER ENERGY YAMAHA)

Kelemahan itulah yang dianggap Rossi bakal selalu mengalami sedikit kesulitan untuk menggapai podium pada seri-seri MotoGP berikutnya.

"Kami mampu berjuang untuk podium dan motornya mempunyai kinerja yang cukup bagus. Selain itu kami juga mempunyai keunggulan tergantung dari trek ke trek lainnya," ucap Rossi lagi.

"Mungkin kami akan menemukan solusi pada aspek akselerasi karena kami belum begitu kuat pada aspek tersebut," kata Rossi Mengakhiri.

Dengan finis di urutan lima pada seri MotoGP Prancis 2019 lalu, Valentino Rossi mendapatkan 11 poin yang membuatnya kini berada di peringkat empat dengan total 72 poin.

Setelah menyambagi Prancis, MotoGP 2019 bakal memasuki seri keenam yang dilaksanakan di Sirkuit Mugello, Italia, pada 30 Mei-2 Juni 2019 mendatang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P