Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bhayangkara FC Jamu Barito Putera di Bekasi, Penonton Wajib Tahu Ini

By Estu Santoso - Senin, 27 Mei 2019 | 17:30 WIB
Pemain asing Bhayangkara FC, Ramiro Fergonzi merayakan gol telatnya ke gawang Borneo FC pada pekan pertama Liga 1 2019 di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Kamis (16/5/2019). (Media Bhayangkara FC)

Melalui situs resmi Bhayangkara FC yang dikutip BolaSport.com, panpel klub milik Polri ini mengumumkan mekanisme dan harga tiker bagi peminat laga ini.

Pada pertandingan dengan nomor 21 ini, panpel laga Bhayangkara FC merilis dua harga tiket laga.

Baca Juga: Dibobol Eks Pemain Chelsea, Klub Liga Super China Ini Akhirnya Tumbang

Untuk tiket tribune utara dan selatan, penonton hanya ditarik bayaran 35 ribu rupiah. : 21

Sementara itu, tiket tribune VIP barat dibanderol 75 ribu rupiah.

Namun bagi penonton layar kaca, laga juga akan disiarkan secara langsung oleh Ochannel.

Baca Juga: Sebelum Gabung Timnas Indonesia, Yanto Basna Punya Modal Bagus

Sepak mula pertandingan ini mulai pukul 20.30 WIB.

Tiket bisa dibeli melalui mekanisme pembelian online via Loket.com.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P