Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sementara pada pekan ketiga PSM Makassar bermain imbang 0-0 melawan Tira Persikabo.
PSM Makassar saat ini berada di posisi kedua klasemen sementara dengan 7 poin.
Berbeda dengan PSM Makassar, Tira Persikabo baru menjalani dua laga. Pasalnya laga pekan kedua melawan Persib Bandung mengalami penundaan.
Baca Juga: Bersinar Lagi, Flavio Merasa Cocok dengan Sepak Bola Indonesia
Tira Persikabo belum kebobolan. Tim besutan Rahmad Darmawan itu pada pekan pertama menang 3-0 melawan Perseru Badak Lampung FC.
Pekan ketiga, Tira Persikabo bermain imbang 0-0 melawan PSM Makassar.
Saat ini Tira Persikabo berada di posisi kelima klasemen sementara dengan 4 poin.
Persib Bandung baru memainkan dua laga, karena laga pekan kedua melawan Tira Persikabo mengalami penundaan.
Persib sejauh ini juga belum kebobolan. Laga pekan pertama tim besutan Robert Rene Alberts itu menang 3-0 melawan Persipura Jayapura.
Lalu pada pekan ketiga, Persib bermain imbang 0-0 melawan Semen Padang.
Saat ini Persib berada di posisi keenam klasemen sementara dengan 4 poin.