Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil FP1 MotoGP Italia 2019 - Marquez Tercepat, Ducati Unjuk Gigi

By Doddy Wiratama - Jumat, 31 Mei 2019 | 15:49 WIB
Aksi Marc Marquez (Repsol Honda) saat tampil pada sesi latihan bebas pertama MotoGP Italia 2019 pada Jumat (31/5/2019) (TWITTER.COM/BOX_REPSOL)

Namun saat sesi memasuki masa-masa akhir, performa Yamaha sedikit membaik lewat Quartararo yang sukses menyodok ke peringkat ketiga.

Akan tetapi, Fabio Quartararo harus rela turun satu setrip setelah Danilo Petrucci (Ducati) sukses mempertajam catatan waktu yang membuat dirinya bertengger di posisi kedua.

Hingga bendera finis berkibar, catatan waktu milik Marc Marquez di awal sesi terus bertahan sebagai yang tercepat.

Sedangkan posisi kedua dan ketiga secara berurutan ditempati oleh dua pembalap Ducati, yakni Danilo Petrucci dan Michele Pirro.

NO PEMBALAP TIM WAKTU
1 Marc MARQUEZ Repsol Honda Team 1'47.558
2 Danilo PETRUCCI Mission Winnow Ducati 1'47.751
3 Michele PIRRO Mission Winnow Ducati 1'47.804
4 Fabio QUARTARARO Petronas Yamaha SRT 1'47.811
5 Aleix ESPARGARO Aprilia Racing Team Gresini 1'47.812
6 Jack MILLER Pramac Racing 1'47.814
7 Takaaki NAKAGAMI LCR Honda IDEMITSU 1'47.925
8 Pol ESPARGARO Red Bull KTM Factory Racing 1'48.001
9 Cal CRUTCHLOW LCR Honda CASTROL 1'48.109
10 Andrea DOVIZIOSO Mission Winnow Ducati 1'48.214
11 Alex RINS Team SUZUKI ECSTAR 1'48.229
12 Valentino ROSSI Monster Energy Yamaha MotoGP 1'48.356
13 Andrea IANNONE Aprilia Racing Team Gresini 1'48.367
14 Maverick VIÑALES Monster Energy Yamaha MotoGP 1'48.392
15 Franco MORBIDELLI Petronas Yamaha SRT 1'48.421
16 Karel ABRAHAM Reale Avintia Racing 1'48.427
17 Francesco BAGNAIA Pramac Racing 1'48.532
18 Jorge LORENZO Repsol Honda Team 1'48.550
19 Joan MIR Team SUZUKI ECSTAR 1'48.897
20 Johann ZARCO Red Bull KTM Factory Racing 1'48.960
21 Tito RABAT Reale Avintia Racing 1'49.216
22 Hafizh SYAHRIN Red Bull KTM Tech 3 1'49.857
23 Miguel OLIVEIRA Red Bull KTM Tech 3 1'49.870

Baca Juga: Tim Balap Valentino Rossi Siapkan Livery 'Tradisional' di Mugello

Pada hari ini, para pembalap kelas premier MotoGP masih akan sekali lagi turun ke lintasan Sirkuit Mugello untuk mengikuti sesi FP2.

FP2 MotoGP Italia 2019 dijadwalkan berlangsung pada Jumat (31/6/2019) mulai pukul 19.10 WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P