Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persela Tim Pengorbit Bakat Muda, yang Terbaru Trial ke Eropa

By Taufan Bara Mukti - Kamis, 13 Juni 2019 | 18:20 WIB
Hambali Tolib dan Muhammad Ridwan, dua pemain muda Persela Lamongan. (PERSELAFOOTBALL.COM)

Hal tersebut dituturkan oleh Deputi III Bidang Pembudayaan Olahraga Kemenpora, Raden Isnanta.

"Saya tidak tahu mereka mengutus agen atau tim pemandu bakat. Yang jelas bukan dari kami, tapi mereka langsung ada surat yang masuk dan dijelaskan tiket sudah siap untuk Hambali," kata Isnanta di Wisma Kemenpora, Selasa (11/6/2019).

"Rencananya, Kamis (13/6), kami akan pamitan dengan Bapak Menteri (Imam Nahrawi) ke Norwegia. Tiketnya sudah ada," kata Isnanta menambahkan. 

Rumor menyebutkan bahwa Hambali bukan ke Norwegia melainkan menuju ke Kroasia untuk menjalani trial.

Meski sang pemain belum mengungkapkan tim mana yang ia tuju, namun menurut pemberitaan Hambali akan menjalani uji coba di NK Lokomotiva Zagreb.

Keberangkatan Hambali ke Eropa layak membuat Persela berbangga.

Baca Juga: Selain Lee Chong Wei, 3 Pebulu Tangkis Ini Juga Pensiun di Tahun 2019

Pasalnya, tim besutan Aji Santoso itu sebelumnya telah mengorbitkan pemain muda hingga kini bermain di luar negeri.

Pemain yang hanya satu tahun lebih tua dari Hambali, Saddil Ramdani, telah lebih dulu merasakan polesan Persela Lamongan.

Winger yang juga berpengalaman di timnas U-23 Indonesia itu kini sedang bermain di Malaysia bersama Pahang FA.