Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

'Guru' Rodrygo Goes di Real Madrid Ternyata Masih Sama-sama Bocah

By Ahmad Tsalis - Kamis, 13 Juni 2019 | 23:30 WIB
Winger anyar Real Madrid, Rodrygo Goes. (TWITTER.COM/MANAGINGMADRID)

Hal itu dirasa Rodrygo bisa membantunya menyesuaikan diri pada masa-masa awal di klub.

TWITTER.COM/NDUMISO_NKOSI1
Vinicius Jr saat gagal memanfaatkan peluang yang berbuah gol kala melawan Barcelona di Bernabeu

Baca Juga: Ferland Mendy Datang, Real Madrid Disesaki Jagoan Gocek Lawan

"Keberadaan pemain Brasil selalu menjadi hal yang bagus karena bahasa setempat sulit untuk dimengerti," ujar Rodrygo.

"Namun, memiliki rekan dekat yang bisa berbicara dengan bahasa yang sama akan menjadi hal penting. Itu akan sangat membantu Anda sewaktu proses adaptasi," tutur pemuda berpostur 1,73 meter ini.

Rodrygo terbang ke Estadio Santiago Bernabeu setelah Real Madrid sepakat menyerahkan mahar sebesar 45 juta euro (sekitar Rp724,8 miliar) kepada Santos.

Nominal tersebut menjadikan ia rekrutan termahal El Real untuk kelas usia di bawah 20 tahun sepanjang sejarah klub, bersama sang kompatriot, Vinicius Junior.

Kontrak yang didapatkan Rodrygo di Madrid adalah tiga setengah tahun alias sampai Desember 2022.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Bersiap untuk keseruan Copa America 2019. . Pantau terus ulasan dan prediksi dari Bolasport.com. . #copaamerica #copaamérica2019 #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P