Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lee Chong Wei Terkejut dengan Unggahan Video dari Perdana Menteri Malaysia

By Delia Mustikasari - Sabtu, 15 Juni 2019 | 16:45 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Chong Wei, diharapkan masih dapat berlaga pada Olimpiade 2020. (twitter.com/TheTechMy)

"Terlepas dari semua prestasi, itu tidak seberapa dibandingkan dengan apa yang telah kalian kontribusikan untuk negara. Terima kasih banyak dan kami sangat beruntung memiliki kalian berdua," tulis Lee.

Sambil bergurau Lee menceritakan bahwa sang istri, Wong Mew Choo kerap menggodanya untuk belajar dari Mahathir sebagai suami yang baik dan setia selama bertahun-tahun.

Dalam sebuah wawancara eksklusif dengan stasiun TV Malaysia pada Kamis malam, Lee mengatakan bahwa dia akan mempertimbangkan untuk menghabiskan lebih banyak waktu bersama keluarganya, terutama istrinya Wong Mew Choo setelah pensiun.

"Saya berutang banyak pada istri saya, saya akan mengambil cuti setahun".

Lee juga menekankan bahwa dia akan dengan senang hati membantu jika kontribusinya diperlukan.

"Saya lebih dari senang menjadi sparring partner untuk pemain di Asosiasi Bulu Tangkis
Malaysia (BAM) kapan saja. Bukan hanya bulu tangkis, tetapi juga olahraga lainnya, toh, saya
seorang atlet yang selalu siap melayani negara," kata pria 36 tahun itu.

Lee Chong Wei mulai berhenti berkompetisi pada akhir Juli 2018 setelah mengikuti Malaysia Open dan Indonesia Open karena didiagnosis mengalami kanker hidung stadium awal.

Baca Juga: BAM Tak Menyerah Cari Tunggal Putra Penerus Lee Chong Wei

Lee selanjutnya terbang ke Taiwan untuk menjalani perawatan intensif selama 2,5 bulan.

Akibatnya, dia melewatkan turun pada Kejuaraan Dunia dan Asian Games 2018.

Lee sempat kembali berlatih pada awal Januari 2019 untuk mempersiapkan diri ke sejumlah turnamen.

Namun, hingga pengumuman resminya pensiun, dia belum permah lagi berkompetisi karena dokternya tidak memberikan izin bagi dia menghadapi tekanan tinggi dalam turnamen.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Klasemen sementara MotoGP 2019. Jagoan kalian di peringkat berapa? #motogp #marcmarquez #andreadovizioso #alexrins #valentinorossi #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P