Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Setelah itu pada partai puncak mereka membantai Thailand dengan skor 4-0.
Kecemerlangan ini berlanjut pada awal Juni lalu saat Uruguay melakoni laga persahabatan.
Panama dilibas dengan skor 3-0.
4 - Uruguay have won four games in a row by 3+ goals in all competitions for the first time ever (3-0 v Uzbekistan, 4-0 v Thailand, 3-0 v Panama and 4-0 v Ecuador). Power.#CopaAmerica pic.twitter.com/I6lsU0MWfu
— OptaJavier (@OptaJavier) 17 June 2019
Baca Juga: 4 Kejutan Transfer yang Mungkin Terjadi Usai Sarri Latih Juventus
Artinya dalam empat laga terakhir, Uruguay mencetak 14 gol tanpa kebobolan sama sekali.
Hal ini sangat kontras dengan hasil yang diraih dalam empat laga terakhir tahun 2018 lalu.
Tahun lalu mereka kalah empat kali beruntun pada laga persahabatan.
Uruguay kalah dari Korea Selatan (1-2), Jepang (3-4), Brasil (0-1), dan Prancis (0-1).
Kini pasukan Oscar Tabarez seperti menjelma menjadi tim super saat memasuki tahun 2019 dan gelaran Copa America.
Dua laga selanjutnya di babak grup Copa America, Uruguay akan menghadapi Jepang dan Cile.