Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manajer Ferrari Sebut Paket SF90 Tak Cocok dengan Sirkuit Paul Ricard

By Agung Kurniawan - Selasa, 18 Juni 2019 | 21:35 WIB
Dua pembalap Ferrari, Sebastian Vettel (kiri) dan Charles Leclerc (tengah) bersama manajer tim , Mattia Binotto (kanan) (twitter.com/ScuderiaFerrari)

Baca Juga: Joko Driyono Bawa Dirut Persija Jakarta ke Pengadilan

"Paul Ricard telah menjadi sirkuit yang sulit bagi kami pada musim lalu dan kami sepenuhnya mengetahui jika trek ini tidak terlalu baik untuk paket kami," ucap Binotto yang dilansir BolaSport.com dari Motorsport.

"Akan tetapi, tidak ada yang mustahil untuk balapan kali ini sehingga kami akan siap untuk melakukan yang terbaik," kata Binotto lagi.

Sejumlah perbaikan dan pengembangan pada aspek teknis telah dilakukan Ferrari untuk mengadang laju Mercedes yang masih begitu perkasa dengan pembalap andalan mereka, Lewis Hamilton.

Baca Juga: Menolak Gabung Man United, Philippe Coutinho Bisa Gabung PSG

Usai memperbarui power unit mereka saat tampil di Kanada, pabrikan asal Italia itu dikabarkan bakal membuat evolusi kecil untuk mendongkrak performa mobil Ferrari SF90.

Saat ini, Ferrari masih berada di urutan kedua klasemen konstruktor F1 2019 dengan meraih total 172 poin dari tujuh seri yang telah dilalui.

Ferrari terpaut 123 poin dari Mercedes yang belum terkalahkan pada tujuh balapan beruntun F1 musim ini.

Adapun, seri F1 Prancis 2019 bakal digelar di Sirkuit Paul Ricard pada 21-23 Juni mendatang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Kabar keberhasilan Los Angeles Lakers merekrut Anthony Davis itu didengungkan oleh kolumnis ESPN, Adrian Wojnarowski. Berdasar sumber yang dimilikinya, Wojnarowski menyebut Lakers telah sukses mendatangkan Davis dari Pelicans dengan skema trade atau pertukaran. . Meski begitu, kedatangan Anthony Davis ke Los Angeles belum bisa dianggap sah karena belum ada pernyataan resmi dari kedua tim atau pemain yang bersangkutan. #nba #neworleans #pelicans #lalakers #lakers #anthonydavis #davis #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P