Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Lechia Gdansk mengambil inisiatif menyerang sejak awal. Egy Maulana Vikri menjadi pemain yang cukup menonjol pergerakannya pada babak pertama.
Baca Juga: Legenda Real Madrid: Eden Hazard Tak Bisa Gantikan Cristiano Ronaldo
View this post on InstagramSemangat tandingnya, semoga mendapat hasil yang memuaskan, kami selalu mendukung mu
A post shared by Egy Maulana Vikri Fanbase (@egymv_team) on
Namun hingga babak pertama usai, Lechia Gdansk maupun Chojniczanka belum mampu mencetak gol. Skor 0-0.
Di babak kedua, 10 pemain diganti oleh Piotr Stokowiec, termasuk Egy.
Lechia pun tak lama kemudian mampu memecah kebuntuan. Lukas Haraslin mencetak gol pada menit ke-52. 1-0.
Chojniczanka mampu membalas 9 menit berselang. Tomasz Mikolakczak mampu mencetak gol melalui sundulan keras.
Skor 1-1 menjadi hasil akhir laga.
Lechia po dobrym meczu remisuje z @ChojniczankaMKS w pierwszym letnim sparingu ! #LGDCHO
Relacja https://t.co/mNaHbds0Ju
— Lechia Gdańsk SA (@LechiaGdanskSA) June 22, 2019
Persiapan pramusim Lechia Gdansk
Lechia Gdansk telah memulai sesi latihan untuk menghadapi musim 2019-2020 sejak Kamis (13/6/2019) pagi waktu setempat.
Usai uji coba melawan Chojniczanka Chojnice, pasukan Piotr Stokowiec dijadwalkan menggelar rangkaian uji coba dan pemusatan latihan.