Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dominasi peraih 18 titel Grand Slam di lapangan tanah liat baru saja kembali terbukti tatkala Nadal berhasil menjadi juara pada French Open 2019.
Sebaliknya, di lapangan rumput, petenis bertangan kidal itu justru kerap kali tersungkur.
Menjelang laga pertamanya pada turnamen lapangan rumput bergengsi, Wimbledon 2019, Selasa (2/7/2019), Nadal pun mengaku telah mempersiapkan diri.
"Saya selalu tampil sangat baik di rumput ketika lutut saya sedang dalam kondisi yang bagus."
"Memang ada periode suram antara tahun 2012 hingga 2016, ketika sulit untuk bangkit dan lutut saya tak memiliki kekuatan," ujar pemain yang karab dipanggil Rafa tersebut.
Baca Juga: Negeri Skandinavia Masih Kokoh Merajai Nomor Tunggal di Eropa
"Jika anda tidak bisa memperkokoh kepercayaan diri, Anda tidak mungkin bermain dengan bagus. Sejak saya berangsur pulih, saya yakin mampu mengendalikan semuanya," tutur Nadal.
"Memang saya bisa saja kalah di babak pertama Wimbledon, tetapi saya juga tahu bahwa ada banyak kemungkinan bagi saya pada lapangan jenis ini," kata Rafael Nadal memungkasi.