Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pullela Gopichand Optimistis Atlet India Torehkan Grafik Positif

By Nestri Yuniardi - Jumat, 5 Juli 2019 | 10:00 WIB
Pelatih Kepala Bulu Tangkis India - Pullela Gopichand. (twitter.com/timesofindia)

Meski duet ganda putri Ashwini Ponnappa/Reddy N Sikki terlihat menjanjikan, mereka kerap tersingkir di babak pertama.

Baca Juga: Aaron Chia Akui Ada Gap Besar dengan Top 3 Ganda Putra Dunia

Kendati prestasi anak-anak didiknya tak begitu memuaskan, Pullela Gopichand tetap yakin dan berharap mereka kembali menunjukkan progres yang siginifikan.

Apalagi, tak lama lagi jadwal turnamen BWF yang cukup padat bakal segera menghampiri para pebulu tangkis dunia.

"Sesi latihan masih terus berjalan. Semoga kami bisa meningkatkan kebugaran dan menghindari risiko cedera," ujar Pullela Gopichand dikutip BolaSport.com dari Times of India.

"Bulan ini akan ada turnamen di Indonesia, Jepang, Thailand. Saya berharap kami mampu menunjukkan performa yang bagus," ucap dia melanjutkan.

Baca Juga: Optimisme Malaysia Usai Lee Chong Wei Putuskan untuk Gantung Raket

Rangkaian tiga turnamen World Tour pada bulan Juli 2019 akan diawali dengan bergulirnya Indonesia Open 2019, 16-21 Juli mendatang.

Adapun Japan Open 2019 dan Thailand Open 2019, berturut-turut bakal dihelat pada 23-28 Juli dan 30 Juli-4 Agsutus.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Inter Milan agresif dalam berbelanja pemain di bursa transfer musim 2019-2020. . Apakah Inter Milan akan kembali berjaya? . #inter #intermilan #internazionale #ligaitalia #seriea #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P