Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil FP2 MotoGP Jerman 2019 - Marquez Tercepat, Rossi Posisi Ke-10

By Agung Kurniawan - Jumat, 5 Juli 2019 | 20:19 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, pada sesi kualifikasi MotoGP Belanda di Sirkuit Assen, Sabtu (29/6/2019). (MOTOGP.COM)

Sementara Valentino Rossi langsung merangsek masuk ke posisi lima tepat di belakang Jack Miller dari Pramac Racing.

Andrea Dovizioso kembali masuk ke paddock Ducati setelah hanya mampu menempati posisi ke delapan sebagai pembalap tercepat.

Baca Juga: Mau Bikin Reuni, Antonio Conte Bakal Tarik Arturo Vidal ke Inter

Empat pembalap yakni Aleix Espargaro, Miller, Rossi, dan Alex Rins kembali masuk ke paddock untuk melakukan sejumlah perbaikan.

Marc Marquez masih menjadi pembalap tercepat hingga sesi FP2 berjalan 15 menit dengan catatatn waktu terbaiknya 1 menit 21, 113 detik.

Posisi lima besar yang diisi Marquez, Rins, Aleix Espargaro, Miller, dan Rossi tidak berubah hingga sesi FP2 sudah berjalan 20 menit.

Pol Espargaro (Red Bull KTM) berhasil mempertajam catatan waktunya dan berhak menggusur posisi Franco Morbidelli saat sesi FP2 menyisakan 20 menit.

Sementara Joan Mir (Suzuki Ecstar) yang sejak awal berkutat di posisi belakang juga sukses memperbaiki catatan waktunya dengan menggusur posisi Dovizioso di urutan delapan.

Baca Juga: Loloskan Persija ke Final Piala Indonesia Jadi Harga Mati Sandi Sute

Fabio Quartarao yang sempat tertahan lama di posisi ketujuh mampu mempertajam catatatn waktunya menjadi 1 menit 21, 100 detik dan membuatnya menjadi pembalap tercepat menggusur posisi Marquez.