Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija plus Dua Klub Liga 1 2019 Jadi Penentu Nasib Pelatih Ini

By Estu Santoso - Kamis, 11 Juli 2019 | 17:30 WIB
Suasana laga Semen Padang vs Perseru Badak Lampung pada pekan kelima Liga 1 2019 di Stadion H Agus Salim, Jumat (21/6/2019). (TribunPadang.com/Rizka Desri Yusfita)

”Saya tidak ada berpikiran yang macam-macam. Yang jelas, saya berjuang dan menyelamatkan tim ini," kata Weliansyah.

Saat ini, Weliansyah hanya punya satu tujuan dalam menjalankan tanggung jawabnya sebagai pelatih sementara Semen Padang.

Baca Juga: Striker yang Pernah Buat Kecewa Persib, Didepak Klubnya dan Menganggur

Dia ingin meningkatkan permainan Semen Padang dan menghasilkan catatan positif.

”Kami sudah banyak kehilangan poin dan pada tingkat manajemen, saya cuma diberikan empat kali pertandingan,” kata Weliansyah.

Weliansyah pun mengakui, kondisi ini menjadi beban yang lumayan berat.

Hanya saja, apabila semuanya sama-sama berjuang, target tim pasti bisa terpenuhi dan itu keyakinan sang pelatih.

Baca Juga: Simic Yakin Sundulannya ke Gawang Persib Bandung Sudah Lewati Garis

Selanjutnya, Weliansyah berharap kepada seluruh pemainnya untuk bisa menciptakan peluang.

”Yang jelas, saya saat ini caretaker, saya diberikan beban, dan ini profesi saya,” kata Weliansyah tegas.

Artikel ini telah tayang di Tribunpadang.com dengan judul Nasib Caretaker Pelatih Semen Padang FC Tergantung Lawan Arema FC, Bhayangkara FC dan Persija.

Baca Juga: Barito Putera Kokohkan Peran Yunan Helmi Hingga Akhir Musim 2019

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P