Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Tira Persikabo bakal turun dengan skuat terbaik kala menjamu Madura United pada pekan kedelapan Liga 1 2019 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jumat (12/7/2019).
Pelatih Tira Persikabo, Rahmad Darmawan, menyebut timnya siap tempur hadapi Madura United karena tak ada pemainnya yang berhalangan tampil ataupun akumulasi kartu kuning.
Memang ada dua pemain yang absen yakni Sansan Fauzi Husaeni dan Dimas Drajad, namun kedua pemain memang sedang tahap pemulihan dan belum bermain sejak awal musim.
Meski begitu, Coach RD, sapaan akrab Rahmad Darmawan menilai bahwa skuat full team Tira Persikabo tak cukup untuk bisa menghadapi Madura United.
"Pemain absen kebetulan nggak ada, yang cedera masih sama yakni Dimas Drajad dan Sandan. Sisanya nggak ada cedera atau akumulasi kartu," kata Rahmad Darmawan, Kamis (12/7/2019).
"Semua pemain saya waspadai termasuk cadangannya, contohnya untuk sektor kanan dan kiri ada Alfath (Fathier) dan David Laly, atau Greg (Nwokolo) dan Andik (Vermansah)," ujarnya menambahkan.
"Banyak pelapis bagus, masih ada Slamet (Nurcahyo), Beto (Alberto Goncalves). Kami akan lawan tim hebat," katanya lagi.
RD ingin pemainnya mempunyai motivasi dan fighting spirit seperti yang sudah ditunjukkan timnya pada laga-laga sebelumnya.