Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Kalahkan Semen Padang, Milomir Seslija Sebut Arema FC Tak Berkembang
Kehilangan Ezechiel di laga melawan Kalteng Putra membuat pelatih Persib, Robert Rene Alberts pusing mencari pengganti.
Menurut pelatih asal Belanda itu, saat ini di tim Persib memiliki komposisi yang tidak seimbang.
"Setelah pemulihan hari ini, kami siap untuk besok, dan kami akan berusaha menampilkan line-up yang terbaik dan seimbang, karena seperti yang saya katakan sebelumnya tim ini sedikit tidak seimbang, dalam masalah kualitas pemain, dan tanpa Ezechiel, akan sulit bagi kami," kata Robert Alberts, dikutip BolaSport.com dari Tribun Jabar.
"Kami akan berusaha untuk menentukan siapa pengganti Ezechiel di laga berikutnya, itu prioritas kami," ujar Robert Alberts saat ditemui di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Jumat (12/7/2019).
Baca Juga: Di Tengah Isu -isu Transfer, Dani Alves Pilih Kunjungi Indonesia
Sementara itu untuk posisi yang ditinggalkan Rene Mihelic, Persib memiliki banyak opsi pemain.
Gian Zola, Dedi Kusnandar, dan Abdul Aziz dapat memainkan peran yang ditinggalkan Rene Mihelic.
"Untuk Rene dan lini tengah Persib, banyak memang pemain gelandang di tim ini, dengan kualitas yang bagus yang bisa menggantikan. Situasi ini berbeda dengan ketika kita akan menentukan pengganti Ezechiel," kata Robert Alberts.