Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Terkait selisih angka pada klasemen, rekan satu tim Takaaki Nakagami menilai jika kini Marquez dan Dovizioso mempunyai selisih yang cukup besar.
Rider berusia 33 tahun itu memuji rekan sepabrikannya telah membuat kemajuan besar dengan selisih angka yang lumayan ini.
Bahkan Crutclow menilai jika musim ini Marquez telah mengalami kinerja yang sangat baik dibandingkan pada musim lalu.
Baca Juga: Manchester United Tak Akan Dengarkan Tawaran Untuk Pogba Jika .....
"Selisih pada klasemen kejuaraan saat ini sudah terlalu besar," ucapnya lagi.
"Ini berkat Marquez yang tampil cemerlang sejauh ini, dan dia melakukannya lebih baik dari musim sebelumnya," kata Cal Crutchlow mengakhiri.
Hingga berakhirnya paruh pertama MotoGP 2019, Andrea Dovizioso baru sekali mengemas kemenangan.
Kemenangan semata wayangnya itu berhasil dia bukukan saat mengaspal di seri pembuka musim ini yang digelar di Sirkuit Losail, Qatar beberapa waktu lalu.
Saat ini para pembalap MotoGP memang sedang memasuki jeda musim panas dan akan kembali mengaspal di Automotodrom Brno, Republik Ceska pada 2-4 Agustus 2019 mendatang.