Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cara Robert Rene Alberts Tingkatkan Ketajaman Penyerang Persib

By Taufan Bara Mukti - Minggu, 14 Juli 2019 | 18:35 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts (kanan), memberi instruksi kepada Ghozali Siregar (kiri). (Tribun Jabar/Deni Denaswara)

UJI EKSPERIMEN TANPA UJUNG TOMBAK

GARY LOTULUNG/KOMPAS.COM
Ezechiel N'Douassel melepaskan tembakan dalam duel Persija Jakarta Vs Persib Bandung pada pekan kedelapan Liga 1 2019 di Stadion SUGBK, Rabu (10/7/2019).

Percobaan yang dilakukan oleh Robert akan mendapat ganjalan saat menjamu Kalteng Putra.

Pasalnya, Persib tak bisa menurunkan dua pemain asing, Ezechiel N'Douassel dan Rene Mihelic, karena akumulasi kartu.

Baca Juga: The Jak Mania Boikot Pertandingan di Bogor, Ini Kata Pelatih Persija

Robert pun dipaksa untuk memutar otak mencari pengganti dua pemain tersebut.

Terlebih lagi N'Douassel dan Mihelic merupakan tumpuan Persib di Liga 1 sejauh ini.

Persib masih punya sosok Artur Gevorkyan yang saat ini menjadi top scorer klub dengan tiga gol.

Baca Juga: Piala AFF U-18 – Lawan Terakhir Indonesia di Fase Grup Diasah di Jepang

Akan tetapi, pemain asal Turkmenistan itu lebih banyak menghuni bangku cadangan dalam beberapa laga terakhir.

Robert juga bisa memanfaatkan pemain naturalisasi, Esteban Vizcarra, untuk menambal lubang yang ditinggalkan N'Douassel dan Mihelic.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P