Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kerusuhan Pecah di Prancis Setelah Aljazair Pastikan Tiket Final Piala Afrika 2019

By Bagas Reza Murti - Senin, 15 Juli 2019 | 17:19 WIB
Timnas Aljazair berpose jelang kick-off laga Piala Afrika 2019. (TWITTER.COM/MANELCHOUCHOU)

Di Lyon, hal lebih parah terjadi. Dilaporkan jika terdapat beberapa mobil yang dibakar.

Konsentrasi massa terletak di wilayah La Guillotiere, dimana orang-orang menyerang polisi dengan memakai kembang api dan botol.

Sementara di Marseille, suporter Aljazair melemparkan petasan dan smoke bomb ke arah polisi, saat ada perayaan hari Bastille di pelabuhan.

Baca Juga: Transformasi Adam Lallana untuk Musim 2019-2020: Menjadi Jorginho

Polisi menghalangi para suporter rusuh untuk ke pelabuhan dan beberapa orang telah ditangkap.

Sebelumnya, kerusuhan serupa juga terjadi saat Aljazair menang atas Pantai Gading untuk lolos ke semifinal Pial a Afrika 2019.

Sejumlah suporter kabarnya melakukan penjarahan terhadap sejumlah toko. Tak hanya itu, terdapat satu orang korban tewas akibat ditabrak oleh satu pendukung yang mengendarai mobil.

Riyad Mahrez Pahlawan Tim Rubah Gurun

Timnas Aljazair memastikan diri tampil ke babak final Piala Afrika 2019 setelah menundukkan Nigeria 2-1 pada babak semifinal, Minggu (14/7/2019).

Kemenangan Aljazair ditentukan pada waktu tambahan di babak kedua. Sepakan deras Riyad Mahrez mengunci tiket final bagi Le Fennecs (Rubah Gurun).