Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tembus 5 Besar Liga 1, Ini Warning Bagi PSS Sleman saat Jumpa PSIS

By Nungki Nugroho - Selasa, 16 Juli 2019 | 16:30 WIB
Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiantoro (depan), serta kapten tim, Bagus Nirwanto, pada jumpa pers pra-laga kontra tuan rumah Persija untuk pekan keenam Liga 1 2019 di Stadion Patriot, Kota Bekasi, 2 Juli 2019. (MEDIA OFFICER PERSIJA)

"Mudah-mudahan, anak-anak tetap termotivasi dengan meningkatkan daya juang di lapangan dan tidak cepat berpuas diri," kata Seto dikutip BolaSport.com dari situs resmi PSS Sleman.

Pelatih asli Sleman itu mengaku tak ingin terlalu dipuji karena bisa menembus lima besar Liga 1 2019.

"Bagi saya, pujian ini terlalu berlebihan, ini baru awal kompetisi. PSS harus menjalani 27 laga lagi," ucap Seto.

"Jadi, jangan sampai pemain overconfidence. Saya membayangkan saja singunen," katanya menambahkan.

Baca Juga: Persib Vs Kalteng Putra, Target Akhiri Dahaga Kemenangan 6 Partai Beruntun

Baca Juga: Legenda AC Milan Mundur, Jadi Korban Ketiga Klub Thailand Musim 2019

TWITTER.COM/PSSLEMAN
Striker PSS Sleman, Yevhen Bokhashvili dikawal bek Kalteng Putra, OK John pada laga pekan ketujuh Liga 1 2019 di Stadion Maguwoharjo, Kabupaten Sleman, 7 Juli 2019.

Seto masih terus melakukan evaluasi dan pengembangan taktik untuk persiapan pertandingan berikutnya pada Liga 1 2019.

"Pemain lebih berkembang menciptakan peluang dan evaluasi penyelesaian akhir agar ke depan kami lebih banyak menciptakan gol," ujar Seto.

"Selain itu, pemain juga semakin paham dengan analisis saya dan dimanfaatkan dengan baik."