Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Adem Ayem di Bursa Transfer, Arsenal Ternyata Akan Borong Pemain

By Ahmad Tsalis - Rabu, 17 Juli 2019 | 15:15 WIB
Pelatih Arsenal, Unai Emery. (TWITTER.COM/SKYSPORTSPL)

"Kami sudah punya pemain-pemain bagus, termasuk yang berusia muda," ujar Emery menyambung.

TWITTER.COM/BBCSPORT
Pelatih Arsenal, Unai Emery.

Baca Juga: Tawaran Kedua Man United Buat Maguire Ditolak Mentah-mentah Leicester

Pelatih berkebangsaan Spanyol itu menambahkan, The Gunners saat ini butuh mendatangkan pemain terbaik tak hanya di satu posisi.

Namun, lanjut Emery, beberapa pemain di beberapa posisi akan diborong.

"Hal yang dapat saya katakan kepada para pendukung adalah kami akan melakukan upaya untuk memboyong tiga atau empat pemain yang bisa membantu tim," ujar Emery lagi.

Dalam beberapa waktu terakhir, Arsenal dikait-kaitkan dengan beberapa nama.

Di antaranya adalah winger Ajax Amsterdam Hakim Ziyech, bek sayap Celtic FC Kieran Tierney, pemain Crystal Palace Wilfried Zaha, hingga gelandang Real Madrid Dani Ceballos.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Apakah @antogriezmann akan jadi pemain selanjutnya yang terkena kutukan nomor 17 @fcbarcelona ? #antoinegriezmann #barcelona #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P