Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kualifikasi Piala Dunia 2022 - Indonesia, Malaysia, dan Thailand Segrup

By Estu Santoso - Rabu, 17 Juli 2019 | 16:28 WIB
Evan Dimas melakukan selebrasi gol paa laga timnas Indonesia vs Vanuatu di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Sabtu (15/6/2019). (GERRY LOTULUNG/KOMPAS.COM)

Untuk putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 ini, ada delapan grup.

Pengundian ini dari 40 negara peserta dibagi menjadi lima pot.

Timnas Indonesia berada di pot lima bersama dua negara ASEAN lain, Singapura dan Kamboja.

Baca Juga: Subur di Indonesia pada 2018, Pemain Korea Ini Resmi ke Liga Prancis

Juara grup plus empat runner-up terbaik dari delapan pool akan lolos ke putaran ketiga.

Sebelumnya pada putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2022 untuk Asia, ada enam laga.

Dari enam laga itu, mereka lolos ke putaran kedua gabung 34 tim yang sudah menunggu.

Para tim yang lolos dari putaran pertama itu adalah Malaysia dan Kamboja, dua negara ASEAN.

Lalu empat lainnya adalah Guam, Mongolia, Sri Lanka, dan Bangladesh. 

Baca Juga: Eks Pilar Persib, Michael Essien Gigit Jari di Fase Awal Liga Europa

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P