Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Secara total, Man United lebih unggul dengan mengoleksi dua kemenangan dan dua seri kala bertemu dengan I Nerazzurri.
Walau labelnya bukan partai kompetitif, Inter Milan pun punya kesempatan memperbaiki rekor dengan mengalahkan Setan Merah pada duel nanti.
Baca Juga: The Lion King Jadi Incaran 4 Tim Serie A Meski Usia Sudah Senja
Menilik komposisi skuad, Man United kemungkinan masih belum bisa menurunkan Romelu Lukaku yang absen dalam dua laga persahabatan terakhir.
Dua partai itu kala Man United melawan Perth Glory (13/7/2019) dan Leeds United (17/7/2019).
"Ia (Lukaku) tidak fit, jadi tidak akan tersedia," kata pelatih Ole Gunnar Solskjaer pada Jumat (19/7/2019), dikutip BolaSport.com dari laman resmi klub.
Selain itu, Solskjaer menyatakan bahwa kiper David de Gea, bek Luke Shaw dan Matteo Darmian, serta gelandang Fred, bisa jadi opsi untuk diturunkan timnya.
Sementara itu, di kubu Inter, ada winger Matteo Politano dan rekrutan anyar Valentino Lazaro yang menepi.
Politano absen akibat cedera otot fleksor pada paha kanannya. Adapun di bagian otot paha kanan juga Lazaro mengalami sedikit masalah.