Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gol tunggal Ezechiel N'Douassel memastikan poin penuh bagi tim beralias Maung Bandung.
Pada malam harinya, Persebaya Surabaya bersua dengan tim yang belum menelan kekalahan sejauh ini, PS Tira-Persikabo.
Baca Juga: Hasil Liga 1 - Barito Putera Ditahan Imbang 10 Pemain Persela
Bermain di depan pendukungnya sendiri, Persebaya gagal mematahkan catatan gemerlap PS Tira-Persikabo.
Bajul Ijo yang sempat unggul lebih dulu lewat Rachmat Irianto, dipaksa bermain imbang 1-1 setelah Wawan Febrianto menyamakan kedudukan.
Hasil tersebut membuat Tira-Persikabo tetap bertahan di puncak klasemen dengan 20 poin hasil 10 kali bertanding.
Berbarengan dengan partai Persebaya vs Tira-Persikabo, Bhayangkara FC juga bermain melawan Persipura Jayapura di Stadion PTIK, Jakarta Selatan.
Faktor tuan rumah tak membuat Bhayangkara FC mudah meraih hasil maksimal atas tamunya.
The Guardian justru harus takluk 0-1 setelah kapten Persipura, Boaz Solossa, mencetak gol pada babak kedua.