Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Setelah berpindah sisi lapangan, pasangan Denmark langsung tampil menggebrak lewat tiga angka beruntun yang membuat mereka balik memimpin.
Momen itu seolah memberi suntikan semangat bagi Christiansen/Boje yang berhasil melejit hingga kedudukan 19-13.
Walau Rinov/Pitha sempat mencuri beberapa angka, tetapi Christiansen/Boje yang kadung unggul jauh dengan mudah lepas dari tekanan dan menutup gim ketiga dengan skor 21-17.
Baca Juga: Hasil Japan Open 2019 - Kalah dari Unggulan Kedua, Fitriani Tersisih
Dengan hasil ini, Mathias Christiansen/Alexandra Boje berhak melaju ke babak kedua Japan Open 2019 yang akan digelar Kamis (25/7/2019).
Pada fase itu, Rinov/Pitha bakal berhadapan dengan pemenang laga antara Seo Seung-jae/Chae Yu-jung (Korea Selatan) dan Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang).