Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Buffon kiper luar biasa pada tendangan penalti," tutur Sarri, dilansir BolaSport.com dari Calciomercato.
"Kekuatan pria luar biasa ini adalah dia terlahir sebagai seorang petarung."
"Pada saat sulit, dia selalu siap," ujar sang pelatih.
Baca Juga: 4 Pemain Juventus yang Akan Segera Dijual
Usai laga berkesudahan imbang 1-1, pertandingan kontra Inter Milan memang dilanjutkan dengan adu penalti.
Juventus keluar sebagai pemenang dengan Buffon yang berdiri di bawah mistar gawang.
"Buffon akan tetap selalu disanjung."
"Tetapi kami sudah langsung menjelaskan kepadanya: kiper utama bagi kami adalah Szczesny," kata Sarri.
Musim lalu, Szczesny bermain 41 kali di semua ajang untuk Juventus.
Ia tak kebobolan 18 pertandingan dan hanya kemasukan 32 gol.