Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Setelah 453 Hari, Dinasti Tai Tzu Ying Akhirnya Kembali Runtuh

By Doddy Wiratama - Rabu, 31 Juli 2019 | 08:15 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Taiwan, Tai Tzu Ying. (BADMINTON INDONESIA)

Pada sisi lain, ini bukan kali pertama Tai Tzu Ying harus kehilangan predikat sebagai ratu bulu tangkis dunia.

Pada periode pertamanya sebagai tunggal putri nomor satu dunia, yang dimulai pada 1 Desember 2016, Tai Tzu Ying mampu bertahan selama 504 hari.

Uniknya, saat itu posisi Tai Tzu Ying juga tergusur oleh Akane Yamaguchi selama sekitar dua pekan sebelum akhirnya dapat kembali memuncaki ranking BWF.

Pada pekan ini, Tai Tzu Ying memilih absen dari perhelatan turnamen bulu tangkis Thailand Open 2019.

Pemian kelahiran 20 Juni 1994 itu memilih untuk beristirahat di kampung halamannya di Taiwan.

Langkah ini diyakini diambil oleh Tai Tzu Ying agar dirinya mampu tampil fit pada Kejuaraan Dunia 2019.

Kejuaraan Dunia 2019 sendiri dijadwalkan berlangsung di Basel, Swiss, pada 19-25 Agustus 2019.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P