Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Thailand Open 2019 - Intanon Anggap Perebutan Gelar Juara Tetap Tak Mudah

By Nestri Yuniardi - Kamis, 1 Agustus 2019 | 13:24 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Thailand, Ratchanok Intanon, pada konferensi pers Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (18/7/2019). (LARIZA OKY ADISTY/BOLASPORT.COM)

"Laga tersebut lumayan sulit, terjadi pertarungan ketat antara saya dengan dia (Yvonne Li) karena dia menerapkan strategi yang sempat membuat saya merasa tertekan," ujar Ratchanok Intanon, dikutip BolaSport.com dari Nation Multimedia.

"Saya berusaha keluar dari tekanan itu namun sempat tidak bisa. Jadi saya kemudian mulai mempercepat tempo permainan dan akhirnya mampu memetik kemenangan," ucapnya.

Baca Juga: Thailand Open 2019 - Ganda Putra Malaysia Lega Taklukkan Ahsan/Hendra

Pada Thailand Open 2019, sejumlah tunggal putri ppan atas dunia seperti Tai tzu Ying (Taiwan) dan dua tunggal putri Jepang, Akane Yamaguchi dan Nozomi Okuhara absen berlaga.

Kendati demikian, Ratchanok Intanon tetap enggan jumawa.

"Masih ada beberapa tunggal putri lainnya yang tak mudah untuk dikalahkan, seperti Chen Yufei yang diunggulkan di tempat teratas," kata Intanon.

Baca Juga: Thailand Open 2019 - Buat Kejutan, Choi/Seo Ungkap Kunci Kemenangan atas Kamura/Sonoda

"Mereka semua mencoba meraih poin di sini untuk Olimpiade 2020. Jadi, perebutan gelar juara pada turnamen pekan ini tetap tak mudah," imbuhnya.

Pada babak kedua Thailand Open 2019, Ratchanok Intanon bakal berhadapan dengan rekan senegaranya sendiri, Nitchaon Jindapol.

Laga tersebut dijadwalkan akan bergulir pada pukul 19.30 WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P