Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cetak Gol, Andres Iniesta Bangkitkan Tim Jepang dari Ancaman Kekalahan

By Estu Santoso - Sabtu, 3 Agustus 2019 | 01:00 WIB
Gelandang Vissel Kobe, Andres Iniesta (kanan) yang coba dihadang pemain Gamba Osaka pada laga pekan ke-21 Liga Jepang 1 2019 di Stadion Noevir, 2 Agustus 2019. (FACEBOOK.COM/VISSELKOBE)

Pemain depan asal Brasil ini membobol gawang Vissel Kobe pada menit ke-53.

Setelah tertinggal 0-2 sampai menit ke-78, akhirnya gol tuan rumah tercipta.

Andres Iniesta mencetak gol pertama Vissel Kobe pada menit ke-79.

Gol penyelamat Vissel Kobe dari kekalahan dicetak oleh Asahi Masuyama.

Masuyama membobol gawang Gamba Osaka pada menit ke-84.

Pada laga ini, pelatih Thorsten Fink selain menurunkan Iniesta sebagai starter, juga memasang eks pemain Barcelona yang lain, Sergi Samper.

Baca Juga: Bersama Eks Pemain Persija, Klub Ini Punya Bekal Bagus di Liga Europa

Namun, Samper hanya main 61 menit sebelum digantikan oleh Junya Tanaka.

Sementara itu, eks striker Valencia dan Barcelona, David Villa serta mantan penyerang Arsenal, Lukas Podolski bahkan tak ada di bangku cadangan sekalipun.

Dari hasil imbang ini, Vissel Kobe pun posisinya di klasemen sementara terancam turun ke peringkat mengkhawatirkan.