Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pernah Tepis Penalti Ronaldo, Kiper Asia Diincar Rival Juventus

By Bagaskara Setyana Adhie Perkasa - Sabtu, 3 Agustus 2019 | 06:15 WIB
Kiper timnas Iran, Alireza Beiranvand, melakukan penyelamatan ketika timnya melawan Maroko pada Piala Dunia 2018. (TWITTER.COM/DIRECTVSPORTS)

Bahkan, menurut laporan media Italia Tuttosport yang dilansir BolaSport.com, kontestan Serie A Torino sudah membidik jasa Beirenvand untuk menjadi pelapis Salvatore Sirigu.

Bahkan tak hanya Torino, Atalanta dan Cagliari pun dikabarkan ingin mendatangkan kiper yang pernah viral karena lemparan bolanya.

Baca Juga: Kalau Mario Mandzukic Jadi Gabung, Man United Bayar Berapa ke Juventus?

Akan tetapi, Beirenvand dikabarkan cenderung memilih Torino.

Pasalnya, ia sempat mengatakan ingin bermain melawan Cristiano Ronaldo lagi di Derbi Turin.

"Impian saya adalah bermain melawan CR7 di Derbi Turin," kata Beiranvand blak-blakan.

Beiranvand sendiri saat ini masih terikat kontrak dengan Persepolis FC.

Namun, ia memiliki klausul pelepasan senilai 600 ribu euro.

Tentunya harga yang cukup murah bagi klub Italia.

Baca Juga: Dybala Cari Dukungan untuk Bertahan, Juventus Menolak Mentah-mentah

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P