Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Prediksi Susunan Pemain Barito Putera Vs Persib, Kabar Baik untuk Maung Bandung

By Metta Rahma Melati - Sabtu, 3 Agustus 2019 | 18:00 WIB
pemain Persib Bandung mendapatkan pelukan dari pelatih Robert Rene Alberts setelah laga kontra Kalteng Putra pada pekan kesembilan Liga 1 2019. (PERSIB.CO.ID)

Pelatih Robert Rene Alberts pun siap meraih tiga poin untuk Persib Bandung.

"Ini adalah pertandingan yang sangat penting bagi Persib setelah memperoleh dua hasil tak bagus buat tim. Kita ingin memastikan posisi yang lebih baik di klasemen melalui pertandingan ini,” kata Robert dalam sesi konferensi pers jelang laga, Sabtu 3 Agustus 2019.

Baca Juga: Kalahkan Filipina, Kapten Timnas U-15 Indonesia Mulai Bermimpi Juara

"Kami tahu Barito mendapatkan hasil yang cukup bagus belakangan ini. Mereka adalah tim yang kuat di kandang. Jadi kita bersiap menghadapi tim dengan lini serang yang kuat. Yang terpenting bagi tim kita adalah tidak kebobolan di laga besok," ujarnya.

Sementara itu, pelatih Barito Putera, Yunan Helmi manyatakan bahwa timnya siap melawan Persib Bandung.

Barito Putera tidak akan diperkuat pemain asingnya Lucas Silva yang mendapatkan akumulasi kartu kuning.

"Pada dasarnya, kami sudah mempersiapkan diri untuk pertandingan besok melawan PERSIB. Kondisi pemain juga siap. Kemudian, taktik juga sudah dipersiapkan. Mudah-mudahan apa yang kita rencanakan bisa berjalan sesuai dengan apa yang kita inginkan,” kata Yunan.

Baca Juga: Skenario Kelolosan Timnas Indonesia ke Semifinal Piala AFF U-15 2019

"Semua pemain juga berkeinginan untuk bisa tampil besok. Itu menjadi hal yang sangat positif buat kami. Di masa persiapan beberapa hari ini memang pemain terlihat luar biasa menunjukkan keinginannya untuk diberikan kepercayaan oleh pelatih, sehingga mereka berlatih benar-benar semaksimal mungkin,” ujarnya.

Berikut prediksi susunan pemain Barito Putera Vs Persib Bandung:

Barito Putera (4-3-3): Aditya Harlan, Donni Haroid Monim, Andri Ibo, Artur Vieira, Evan Dimas, Bayu Pradana, Ady Setiawan, Gavin Kwan Adsit, Samsul Arif, Ferdiansyah

Persib Bandung (4-3-3): I Made Wirawan, Supardi Nasir, Bojan Malisic, Ahmad Jufriyanto, Ardi Idrus, Esteban Vizcarra, Hariono, Kim Kurniawan, Febri Hariyadi, Ezechiel N'Douassel, Ghozali Siregar

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P