Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Julio Banuelos Tegaskan Tak Ada Masalah Antara Marko Simic dan Bruno Matos

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 3 Agustus 2019 | 19:35 WIB
Selebrasi duo pemain asing Persija, Marko Simic dan Bruno Matos (belakang) seusai mencetak gol ke gawang PSS Sleman pada lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Patriot, Kota Bekasi, 3 Juli 2019. (MEDIA PERSIJA)

Sebab, ia menyerahkan semuanya kepada pemain yang berada di dalam lapangan untuk memanfaatkan peluang sebaik-baiknya.

"Tidak ada masalah antara Bruno Matos dan Marko Simic," kata Julio Banuelos.

Baca Juga: Borneo FC Vs PSS - Tuan Rumah Pincang, Seto Tak Mau Timnya Lengah

"Yang terjadi di lapangan itu mungkin mereka saling ingin mencetak gol, tapi bagi saya itu tidak ada kendala apa-apa," ucap pelatih asal Spanyol tersebut.

Dalam laga melawan Arema FC, Persija Jakarta sejatinya tertinggal terlebih dahulu lewat gol Hanif Sjahbandi pada menit kedelapan.

Macan Kemayoran baru membalas pada menit ke-20 lewat Novri Setiawan.

Baca Juga: Daud Yordan Incar Gelar Juara Dunia Lewat WBC International Challenge

Marko Simic sempat membawa Persija Jakarta mengungguli Arema FC dengan skor 2-1 pada menit ke-51.

Akan tetapi, kemenangan di depan mata Pasukan Ibu Kota buyar setelah Ahmad Nur Hardianto mencetak gol pada menit ke-90+5.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P