Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Akan tetapi, dari keempat laga berhias streak gol Simic tersebut, hanya satu yang berhasil memenangkan Persija.
Kejadian itu muncul kontra PSS, di mana Persija memetik kemenangan 1-0 berkat gol tunggal sang bomber.
Total, Simic sudah melesakkan 7 gol di Liga 1 2019 dengan 6 buah di antaranya lahir dalam 4 pertandingan teraktual atau pas sebulan terakhir.
Rentet konsistensi bikin gol seperti itu memang bukan hal baru bagi Simic.
Baca Juga: Persija Dijagokan Teco Juarai Piala Indonesia 2018, Ini Alasannya
Musim lalu dalam periode debutnya di Liga 1, Simic bahkan dua kali membukukan streak mencetak gol dalam 4 pertandingan beruntun Liga 1 2018.
Momennya terjadi pada 20 November-9 Desember 2018 dengan kuartet korbannya ialah Persela (1 gol), Sriwijaya FC (1), Bali United (1), dan Mitra Kukar (2).
Sebelumnya, dia juga melalui 4 partai dengan lesakan gol beruntun kontra Perseru (1), Madura United (1), Persipura (1), dan Barito Putera (2) pada 8-30 Oktober 2018.