Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ikut Lari, Rektor UGM Turut Promosikan UGMFebolousRun 2019 di Jogja

By Doddy Wiratama - Senin, 5 Agustus 2019 | 09:56 WIB
Rombongan pelari yang diikuti Rektor UGM, Panut Mulyono, saat berpose di depan Tugu Jogja, Minggu (4/8/2019) (BolaSport.com)

"Saat ini Jogja punya race lari marathon, tetapi rutenya di luar kota. Nah, UGMFebulousRun2019 diharapkan menjadi cikal bakal Jogja Marathon yang rutenya di kota Jogjakarta," ujarnya.

Setelah berlari melintasi Jogja, pelari yang berasal dari berbagai komunitas ini diajak mengikuti coaching clinic "Bagaimana Memaksimalkan Performa Lari dengan Gadget".

Coaching clinic itu menghadirkan narasumber Adriansyah Chaniago, seorang pelari yang sudah menamatkan World Major Marathon, 6 lomba marathon dunia.

Acara tersebut dipandu oleh Agus Hermawan, seorang jurnalis yang juga aktif lari.

BolaSport.com
Rombongan pelari yang diikuti Rektor UGM, Panut Mulyono, berpose bersama di area FEB UGM, Yogyakarta, Minggu (4/8/2019)

Meski baru akan digelar September nanti, saat ini UGMFebulousRun 2019 sudah membuka pendaftaran di www.ugmfebulousrun.com.

Dari informasi yang didapat BolaSport.com, pihak panitia memiliki program khusus untuk komunitas berupa "Rego Konco", yakni potongan harga 20 persen dari harga normal.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P