Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejuaraan Dunia 2019 - Indonesia Punya 11 Wakil Unggulan di Basel

By Diya Farida Purnawangsuni - Senin, 5 Agustus 2019 | 21:10 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, saat bertanding melawan wakil India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, pada babak kedua Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, Jakarta. (FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM)

Pada nomor tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung menjadi satu-satunya wakil Tanah Air yang berstatus unggulan.

Pebulu tangkis yang akrab disapa Grego itu menempati posisi unggulan ke-14.

BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda putri Indonesia, Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta, saat bertanding di babak kedua Kejuaraan Asia 2019.

Posisi unggulan yang sama juga didapat pasangan ganda putri Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta.

Mereka akan mendampingi pasangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu yang ada di urutan kelima.

Dua wakil unggulan lainnya dari Indonesia berada pada nomor ganda campuran.

Mereka adalah Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja.

Baca Juga: Klasemen Perolehan Gelar Juara BWF World Tour UsaiThailand Open 2019

Berikut daftar lengkap para wakil Indonesia yang menjadi unggulan pada Kejuaraan Dunia 2019.

Tunggal putra