Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pembalap asal Inggris itu harus menunggu sampai balapan menyisakan empat lap sebelum akhirnya mendapatkan celah untuk menyalip Verstappen.
Kesempatan itu dieksekusi dengan sangat baik oleh Hamilton.
Dia pun mengunci kemenangan kedelapan pada musim ini dengan menjuarai GP Hungaria 2019.
Duel ketat antara Hamilton dan Verstappen inilah yang kemudian menjadi atensi tersendiri bagi Toto Wolff.
Dia menilai, baik Hamilton maupun Verstappen telah menunjukkan sikap sportif dan penuh rasa hormat dalam melakoni sebuah rivalitas.
Baca Juga: Bos Yamaha Blak-blakan Soal Kinerja, ECU, dan Kepergian Jorge Lorenzo
"Untuk bisa mendominasi suatu era, sebuah tim harus bisa bersatu dalam perjalanan dan menciptakan sesuatu yang spesial," ucap Toto Wolff, dilansir BolaSport.com dari Motorsport.
"Hasil itu (kemenangan) tidak akan terjadi tanpa peran setiap personel tim ini, tetapi juga tidak akan terjadi tanpa pembalap yang tepat di dalam mobil. Cara Hamilton mengendarai mobilnya hari ini adalah dimensi lain buat saya," kata dia.
"Lalu, mengejar Verstappen dengan memakai ban keras, Anda bisa melihat bahwa dua pembalap hebat ini memiliki respek yang luar biasa satu sama lain," tutur Wolff lagi.
This ???????? One BIG strategy call. One BIG chase to the ????????
This is what @F1 is about!! ❤️pic.twitter.com/OOiSJxgmDr
— Mercedes-AMG F1 (@MercedesAMGF1) August 7, 2019
Selepas melakoni balapan F1 Hungaria 2019, Lewis Hamilton semakin kokoh menduduki puncak klasemen sementara pembalap musim ini dengan raihan 250 poin.
Lewis Hamilton unggul 62 poin atas Valtteri Bottas yang berada di peringkat kedua.
Setelah menyambangi Hungaria, kompetisi F1 2019 akan memasuki balapan ke-13 di Sirkuit Spa-Francorchamps, Belgia, pada 30 Agustus hingga 1 September mendatang.