Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Jawaban Emil Audero saat Ditanya soal Indonesia oleh Media Italia
"Karena saya tahu bahwa saya bisa bermain di kompetisi kasta tertinggi dalam sebuah negara," ucap Sidoel melanjutkan.
"Mereka menunjukkan saya banyak kepercayaan dan benar-benar menginginkan saya bergabung dengan klub ini."
Sebelum gabung ke FC Arda, Sidoel mengaku juga mendapatkan tawaran klub lain.
Namun karena tawaran FC Arda lebih menarik, ia akhirnya mantap memilih klub asuhan Stamen Belchev.
Baca Juga: Naturalisasi Marc Klok Dipercepat, 4 Pilar Timnas Indonesia Terancam
"Saya mendapatkan beberapa tawaran [lain], tapi mereka semua tidak sesuai dengan gambaran yang ada dalam pandangan saya secara keseluruhan," sambung Sidoel.
Dengan demikian, Sidoel menjadi rekrutan kedua FC Arda pada bursa transfer musim panas 2019 ini.
Darren Sidoel Ingin Bela Timnas Indonesia
Dalam wawancara ekslusif dengan Goal, Pemuda 20 tahun tersebut menceritakan asal-usulnya yang mempunyai garis keturunan Indonesia.