Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Aprilia Manganang dan Rivan Nurmulki Tak Tampil pada SEA Games 2019?

By Delia Mustikasari - Selasa, 13 Agustus 2019 | 16:10 WIB
Rivan Nurmulki (kiri) dan Aprilia Manganang (kanan) sukses menjadi sorotan Thai-Denmark Super League 2019 lewat prestasi mereka. (instagram.com)

Baca Juga: Tim Voli Putra Jabar Kalahkan DKI Jakarta pada Final Pra-PON

Dikonfirmasi terpisah, Rivan mengatakan bahwa dia mengalami cedera ACL (ligamen lutut).

"Sebelumnya, saya sudah berlatih di pelatnas selama sebulan. Tetapi, saya ada riwayat cedera sehingga mundur dari pelatnas," kata Rivan kepada BolaSport.com.

"ACL kiri saya putus total, sementara ACL kanan robek separuh berdasarkan hasil MRI keterangan dokter. Saya harus menjalani rehabilitasi, namun harus operasi lebih dulu dan terapi enam bulan-setahun baru bisa latihan berat lagi," tutur Rivan.

Menurut Rivan, jika dipaksa latihan pelatnas dan menjalani latihan berat, risikonya akan besar buat dirinya.

Setelah Proliga 2019 berakhir, Rivan Nurmulki dan Aprilia Manganang diketahui bergabung dengan tim voli di Negeri Gajah Putih.

Rivan bergabung dengan tim Rakhon Ratchasima, sedangkan Aprilia direkrut oleh Supreme Chonburi.

Keduanya didatangkan oleh tim papan atas di Thailand itu untuk mengarungi ajang Thai-Denmark Super League 2019 pada 19-23 Maret 2019.

Baca Juga: Tim Voli Putri DKI Jakarta Juarai Pra-PON 2020

Rivan Nurmulki dan Aprilia Manganang pun berhasil menorehkan prestasi gemilang pada ajang yang digelar di MCC Hall of The Mall Bangkapi, Bangkok, Thailand tersebut.