Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ceploskan 2 Gol di Piala Super Eropa 2019, Sadio Mane Penyerang Antik

By Ahmad Tsalis - Kamis, 15 Agustus 2019 | 08:30 WIB
Penyerang sayap Liverpool FC, Sadio Mane, merayakan golnya dalam laga Piala Super Eropa 2019 kontra Chelsea di BJK Vodafone Park, 15 Agustus 2019. (TWITTER.COM/CHAMPIONSLEAGUE)

Baca Juga: Van Dijk Sudah Tahu Kalau Adrian Bakal Jadi Pahlawan Liverpool 

Lesakan 17 golnya ada di bawah sumbangsih dari sang pendahulu: Steven Gerrard (41 gol), Michael Owen (22), Ian Rush (20), dan Roger Hunt (17).

Selain itu, status penyerang antik juga diemban oleh pemain bertinggi 174 sentimeter ini.

Sebab, Mane adalah pemain Afrika pertama yang mampu mencatatkan namanya di papan skor Piala Super Eropa sejak 13 tahun silam.

Orang Afrika terakhir sebelum Mane yang bisa mencetak gol pada laga Piala Super Eropa adalah penyerang Sevilla, Frederic Kanoute.

Pada edisi 2006, Kanoute menyumbang sebiji gol saat Sevilla melumat Barcelona dengan skor kemenangan 3-0.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Sadio Mane seolah tak kenal lelah jelang laga Liverpool vs Chelsea pada ajang Piala Super Eropa #SadioMane #Liverpool #Chelsea

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P