Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Skuat Gemuk, Juventus Bingung 3 Pemain Tak Mau Dijual

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Jumat, 16 Agustus 2019 | 16:05 WIB
Striker Juventus, Paulo Dybala (kanan) dirangkul Leonardo Bonucci seusai mencetak gol via titik putih melawan Juventus B pada Rabu (15/8/2019) di Villar Perosa, Turin, Italia. (YOUTUBE.COM/JUVENTUS)

Paulo Dybala jadi nama utama yang ingin disingkirkan Juventus.

Dengan gaji super tinggi dan tak masuk dalam skema utama, Juventus tentu tak ingin uang mereka terbuang sia-sia.

Setelah gagal dijual ke Inggris, kini Juventus terus mencari pembeli baru di Prancis dan Spanyol.

Meskipun begitu, Dybala dari awal menolak untuk hengkang dan ingin bersaing mendapatkan tempat utama.

Hal serupa juga terjadi kepada Sami Khedira.

Tak lagi berusia muda, Juventus yang kelebihan pemain di lini tengah ingin menjualnya.

Akan tetapi pemain berusia 32 tahun tersebut menolak hengkang.

Tak pindahnya Khedira membuat Juventus berharap Blaise Matuidi jadi pemain yang mau dijual.

Laporan terbaru dari Calciomercato seperti dilansir BolaSport.com berkata sebaliknya.

Baca Juga: Real Madrid Ingin Pinjamkan, Takefusa Kubo Ingin Bertahan