Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Walaupun sempat menolak, Candra ini memperjuangkan agar kami kelola Persebaya," ujar Azrul Ananda.
Dikutip BolaSport.com dari laman Kompas, Sabtu (17/8/2019), Azrul mengatakan sejak mengambil alih Persebaya pada tahun 2017, Candra adalah sosok penting dalam pembentukan tim.
Dia bahkan pernah turut membawa Persebaya Surabaya menjadi juara kompetisi Liga 2 2019.
"Pada Liga 2 dengan segala tantangan dan kerumitannya saya bilang Candra harus bertanggung jawab maka beliau kemudian jadi direktur tim, kemudian selesaikan masalah secara logis syukur menjadi juara dan kembali keLiga 1 2019," ujar Candra.
Memasuki pekan ke-14 Liga 1 2019, Persebaya Surabaya masih menduduki posisi ketujuh klasemen sementara dengan raihan 18 poin.
Mereka telah mengumpulkan total empat kemenangan, enam kali hasil imbang, dan empat kali kalah.