Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Venue-venue bulu tangkis akhir-akhir ini selalu memiliki banyak penyejuk udara (Air Conditioning/AC) dan itu tentu menyebabkan lapangan semakin berangin," ucap Nozomi Okuhara, dikutip BolaSport.com dari BadSpi.jp.
"Akan tetapi, kali ini saya tidak menemukan banyak penyejuk udara di sini, jadi anginnya lebih sedikit. Saya pikir itu kondisi yang bisa memudahkan para pemain lainnya," ujar dia menambahkan.
Juara Dunia 2017 itu tinggal menunggu calon lawannya antara Evgeniya Kosetskaya (Rusia) atau Neslihan Yigit (Turki).
Baca Juga: Update Klasemen Perolehan Gelar Juara BWF World Tour Usai Akita Masters 2019
Menghadapi Kejuaraan Dunia edisi keempat sepanjang karier bulu tangkisnya, Nozomi Okuhara tak ingin tampil membawa beban.
"Kejuaraan Dunia kali ini akan sangat istimewa karena bisa sebagai cermin Olimpiade tahun depan," kata Okuhara.
"Tetapi, saya tidak ingin terlalu menganggap diri saya istimewa dan saya akan berusaha sebaik mungkin dan mencoba bermain seperti layaknya pada turnamen lain," ujarnya.