Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

2 Faktor yang Bikin Mario Balotelli Gabung Klub Promosi Liga Italia

By Ahmad Tsalis - Selasa, 20 Agustus 2019 | 23:00 WIB
Mario Balotelli resmi jadi pemain kontestan Liga Italia, Brescia, pada 18 Agustus 2019. (TWITTER.COM/BRFOOTBALL)

Adapun alasan lain yang membuat Balotelli mau membela klub beralias Le Rondinelle adalah orang tua.

Sebagai informasi, pria yang lahir dengan nama Mario Barwuah ini lahir di Kota Palermo dari keluarga imigran asal Ghana.

Namun, saat usianya dua tahun, keluarganya pindah ke Brescia. Keluarga Balotelli yang mengadopsinya juga masih tinggal di Brescia.

Baca Juga: Jurus Juventus Berburu Neymar: Paulo Dybala Plus Rp1,5 Triliun dan Gaji di Atas Cristiano Ronaldo 

"Ayah saya dari Brescia. Melihat saya bermain untuk Brescia merupakan mimpinya," ucap Balotelli.

"Bahkan, ibu saya menangis ketika mendengar berita (kepindahan saya), ia sangat bahagia," tutur eks pemain Manchester City ini lagi.

Menurut Football Italia yang dikutip BolaSport.com, Mario Balotelli akan mendapat gaji pokok sebesar 1,5 juta euro (sekitar Rp23,6 miliar) per tahun.

Nominal itu belum termasuk bonus besar untuk penampilan, gol yang dicetak, dan insentif ketika memperkuat timnas Italia.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Skuat dan prediksi susunan pemain Inter Milan musim 2019-2020, daftar itu masih berpotensi bertambah andai Alexis Sanchez resmi datang. . Mampukah pasukan Antonio Conte memutus rentetan gelae Juventus? . #intermilan #seriea #ligaitalia

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P