Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Hasil Kejuaraan Dunia 2019 - Hafiz/Gloria Terhenti pada Babak Ketiga
Saat Greysia/Apriyani mencapai game point dalam kedudukan 20-17, Stoeva/Stoeva memang masih bisa menambah satu poin lagi.
Namun, laju kemenangan Greysia/Apriyani sudah tak bisa dibendung.
Pasangan unggulan kelima ini memenangi gim kesatu setelah meraih poin berikutnya.
Unggul satu gim memudahkan perjuangan Greysia/Apriyani pada gim kedua.
Kali ini, mereka mampu unggul 3-0 atas Stoeva/Stoeva pada perebutan poin-poin awal.
Keunggulan Greysia/Apriyani ini terus berlanjut sampai mencapai interval dalam kedudukan 11-6.
TOTAL BWF World Championships 2019
— BWFScore (@BWFScore) August 22, 2019
WD - Round of 16
????????Greysia POLII????
21 21 ????????Apriyani RAHAYU????
19 16 ????????Gabriela STOEVA
????????Stefani STOEVA
???? in 60 minutes
https://t.co/E2sevWTaK2
Pada paruh akhir gim kedua, Stoeva/Stoeva mencoba bangkit.
Pasangan unggulan ke-10 itu akhirnya bisa menyamakan skor Greysia/Apriyani berkat lima poin beruntun yang diraih saat skor tercatat 10-15.
Tak ingin kehilangan momentum, Greysia/Apriyani membalas tantangan Stoeva bersaudari itu dengan memetik lima poin beruntun juga.
Greysia/Apriyani pun mendapatkan match point dalam kedudukan 20-15.
Namun, seperti pada gim kesatu, Stoeva/Stoeva berhasil menyelamatkan satu match point dari Greysia/Apriyani.
Setelah itu, Greysia/Apriyani yang meraih poin berikutnya memastikan kemenangan straight game jadi milik mereka.