Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

10 Fakta Menarik dari Rangkaian Laga Final Kejuaraan Dunia 2019

By Diya Farida Purnawangsuni - Senin, 26 Agustus 2019 | 17:20 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan, berpose dengan bendera Merah Putih usai memenangi medali emas Kejuaraan Dunia 2019 di Basel, Swiss, Minggu (25/8/2019). (BADMINTON INDONESIA)

Pasangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan pertama kali meraih gelar juara dunia pada tahun 2013.

Kala itu, Ahsan/Hendra naik ke podium kampiun setelah mengalahkan Mathias Boe/Carsten Mogensen (Denmark), 21-13, 23-21.

Pada tahun berikutnya, The Daddies memutuskan mundur sebelum kejuaraan bergulir karena Ahsan mendapat cedera pinggang.

Baca Juga: Gelar Juara Dunia 2019 Jadi Kado Ultah Paling Prestisius Hendra Setiawan

Namun, pada Kejuaraan Dunia 2015 yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, Indonesia, Ahsan/Hendra membalas "kegagalan" mereka mempertahankan titel dengan menjadi kampiun dunia untuk kali kedua.

Kali ini, Ahsan/Hendra meraih medali emas berkat kemenangan Liu Xiaolong/Qiu Zihan, 21-17, 21-14.

Pada tahun 2016, kejuaraan dunia tidak digelar karena ada Olimpiade Rio.

Kemudian, pada tahun 2017 dan 2018, Ahsan/Hendra memutuskan berpisah jalan menyusul performa jeblok mereka pada Olimpiade Rio 2016.

Ahsan/Hendra baru kembali berpasangan pada kejuaraan dunia tahun ini dan hasilnya, mereka kembali meraih gelar juara.

2. Hendra Setiawan samai rekor Liliyana Natsir