Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bos Tim Ducati Pastikan Kondisi Andrea Dovizioso Baik-baik Saja

By Agustinus Rosario - Senin, 26 Agustus 2019 | 23:05 WIB
Direktur olahraga Ducati, Paolo Ciabatti. (DOK. MOTOGP)

Baca Juga: Tiket Laga Persija Jakarta Vs PSM, Paling Mahal Dijual Rp 500 Ribu

Ciabatti menambahkan, "Kini dia sudah kembali ke Bologna."

"Saya sempat membayangkan dia akan sangat kesakitan selepas jatuh dari motor. Syukurlah, tidak ada cedera parah," lanjut Ciabatti.

Bos Ducati ini juga memastikan Dovizioso akan kembali ke lintasan dalam sesi tes tengah musim MotoGP yang akan dilangsungkan pada hari Kamis dan Jumat besok.

"Kecuali ada halangan, yang tentunya tidak kami harapkan, dia akan turun di Sirkuit Misano pada hari Kamis dan Jumat besok," ungkap Ciabatti.

"Kami akan mempersiapkan diri untuk seri MotoGP San Marino yang akan sangat penting bagi kami. Andrea juga memenanginya pada musim lalu."

"Kami berharap dia akan menjalani dua hari sesi tes resmi tanpa masalah yang berarti, walaupun kami juga yakin dirinya tidak akan 100% pulih," kata Ciabatti mengakhiri pernyataannya.

Baca Juga: Manajer Tim Suzuki Sanjung Ketenangan Alex Rins di Sirkuit Silverstone

Adapun hingga seri ke-12, Dovizioso masih tertahan di peringkat kedua klasemen sementara rider, tertinggal 78 poin dari Marquez di puncak.

Dengan tujuh seri tersisa, akan sangat sulit bagi Dovizioso untuk merebut gelar juara dunia pertamanya pada musim ini.

Seri MotoGP 2019 selanjutnya baru akan digelar di Misano World Circuit Marco Simoncelli, San Marino, pada 13-15 September mendatang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Itulah alasan Simon Mcmenemy membawa bintang timnas U-18 Indonesia, Amiruddin Bagus Kahfi, ke pemusatan latihan timnas senior. . #timnasday #timnasindonesia

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P