Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Raih 3 Kemenangan Beruntun, Liverpool Kudu Ingat Memori Kelam 1990-an

By Beri Bagja - Rabu, 28 Agustus 2019 | 05:45 WIB
Robbie Fowler dan pemain Liverpool lain merayakan gol ke gawang Arsenal pada Liga Inggris musim 1994-1995. (TWITTER.COM/90SFOOTBALL)

BOLASPORT.COM - Liverpool FC perkasa memuncaki klasemen sementara Liga Inggris dengan hasil sempurna. Namun, sejarah mengajarkan mereka agar tetap berpijak di tanah.

Liverpool menjadi satu-satunya tim yang membukukan rekor seratus persen dari 3 pekan perdana Liga Inggris 2019-2020.

Kontingen racikan Juergen Klopp memborong 3 kemenangan beruntun atas Norwich 4-1, Southampton 2-1, dan Arsenal 3-1.

Si Merah nangkring di posisi teratas dengan koleksi 9 poin sebagai pemuncak klasemen soliter.

Start gemilang bisa bikin suasana tim riang. Namun, ada baiknya jangan kepalang senang terus.

Ada catatan bahwa tim yang mampu mencatatkan 3 kemenangan dalam 3 partai perdana tidak selalu dijamin bakal juara di akhir musim Premier League.

Fakta itu dipersempit menjadi pengalaman sejak 2012, di mana cuma Chelsea yang mampu mewujudkannya jadi trofi pada musim 2014-2015 dan 2016-2017.

Pada start Liga Inggris 2014-2015, The Blues mengalahkan Burnley 3-1, Leicester 2-0, dan Everton 6-3, bahkan sampai 4 pertandingan beruntun.

Mereka pun jadi juara di akhir musim bersama Jose Mourinho.