Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Live Streaming Liga 1 2019 - PSM Makassar Vs Persela Lamongan

By Nezatullah Wachid Dewantara - Minggu, 1 September 2019 | 17:30 WIB
Ilustrasi Liga 1 2019. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

Namun begitu, pelatih asal Swiss itu juga menyoroti kebangkitan Persela Lamongan.

"Persela merupakan tim yang meraih hasil menjanjikan saat melawan Tira-Persikabo. Tentu ini akan membakar semangat pemain Persela untuk menunjukkan permainan serupa di Makassar," kata Darije.

Kepercayaan diri PSM semakin bertambah setelah mereka resmi mendapatkan jasa mantan pemain Persebaya Surabaya, Amido Balde pada Sabtu (31/8/2019).

PSM sendiri harus menghadapi Persela tanpa kehadiran delapan pemainnya.

Baca Juga: Persija Jakarta Tertinggal dari Perseru Badak Lampung di Babak Pertama

Mereka adalah Rizky Pellu, Ferdinand Sinaga, dan Firza Andhika yang mendapat panggilan timnas, baik senior maupun U-22.

Dua pemain lainnya mengalami cedera, yakni Bayu Gatra dan Guy Junior.

Sementara tiga pemain lain, Zulham Zamrun, M. Arfan, dan Marc Klok, harus absen karena menjalani sanksi akumulasi kartu.

Sementara itu tim tamu, Persela Lamongan juga berhasrat dapat mencuri poin penuh dari Makassar.